Pages

Sunday 28 October 2018

Bila Alam Nyata dan Alam Mimpi Hadir Brrsamaan?

Alam Mimpi dan Alam Nyata dua sisi satu mata uang

Makanya jangan remehkan mimpi dan juga jangan peluk kenyataan ini erat-erat.

biarkan dan izinkan dua-duanya datang,  dan terus mengalir dan berlalu...

hanya saksikan dan nikmati...

abaikan analisis,  komentar,  apalagi coba-coba memahaminya

Apalagi coba-coba menindak lanjuti atau membetikan reaksi kepadanya...

Tidak berarti keduanya palsu atau tidak berguna tetapi lebih berarti jangan lama-lama di situ bersamanya apalagi memegangnya apalagi menyimpannya

Kita harus alirkan itu,  biarkan sia datang dan setelah itu langsung sekali lagi langsung mengalir berlalu petgi

Kata orang itu cara hiduo orang umur panjang.

Apa tanggapan mu????

Tuesday 16 October 2018

Enterpreneur West Papua Siap Buka Usaha di East Papua

Jhon Yonathan Kwano sebagai direktur PAPUAmart.com telah mengunjungi Papua New Guinea sebanyak dua kali ke ibukota East New Guinea atau Papua New Guinea (PNG). Tujuan kunjungan untuk merintis usaha minimarket  PAPUAmart.com dan cafe Bananaleaf dan Kios kklingkar.com di ibukota negara dan provinsi di PNG.

Kunjungan pertama dilakukan dalam perjalanan pulang dari penjajagan bisnis di Republik Vanutu awal tahun 2018. Jhon Yonathan Kwano telah melakukan studi awal untuk bisnis di Vanuatu tetapi kondisi di sana membutuhkan usaha harus ada di PNG sebelum Vanuatu karena secara praktis lebih tepat kalau jaringan bisnis untuk ke Melanesia dibangun di Port Moresby, ibukota PNG.

Dari kedua kunjungan ke PNG telah dijajagi beberapa kegiatan bisnis yang sudah harus jalan pada tahun 2019.

Saya sempat berdiskusi dengan salah seorang pengusaha di Denpasar Bali. Saya sampaikan peluang yang begitu matang menganga.  Dia sangat bersemangat dan akan mengusahakan modal kalau perlu.

Sebelum dia mulai menanggapi kesan pesan saya pertama-tama dia tanyakan "Kan gubernur Papua sudah banyak kali ke PNG dan saya baca sudah ada banyak deal-deal bisnis? "

Saya jawab sederhana orang Papua di barat dan timur New Guinea itu satu bangsa satu ras satu kelakuan.  Salah satu kelakuan yang bisa saya beritahu terkait pertanyaan bapak adalah kesamaan kelakuan bahwa kebanyakan orang Papua itu bicara berdasarkan susana "ale'nggen kenok" artinya dalam situasi kehangatan setelah bertemu apa saja bisa disinggung dan apa saja bisa dianggap beres.

Jadi kelihatannya sudah ada deal padahal orang Papua itu kebanyakan bicara mimpi siang bolong.  Langkah kongkrit justru selalu datang dari Jawa,  Toraja,  Medan dan Makassar.  Itu fakta bikan mitos bukan fiksi.

Setelah berkunjung dua kali dan bertemu dengan beberapa orang di PNG yang tertarik dengan Enterpreneur Papua sudah disepakati kerjasama bisnis Port Moresby - Port Numbay dalam tahun 2019.

Saya Jhon Yonathan Kwano berharap Lukas Enembe sebagai sahabat sebangsa setanah air dan sebagai pemegang kuasa atas administrasi dan sumber ekonomi di Provinsi Papua dan Mandatjan di Provinsi Papua Barat akan mendukung langkah PAPUAmart.com ini